People are starving everywhere..
Grown-ups unemployed..
Children uneducated..

It is not an easy task to make the world a better place..
but we can at least try to make a difference to someone's live..

Children are the future of this world..
The following is not an advertisement nor a must-to-do for you..
It's merely an invitation to help..

… 29,480 children under the age of five suffered from serious malnutrition across the province (East Nusa Tenggara)… Since January this year two children have died due to marasmus.
The Jakarta Post, February 24, 2007

Penghasilan penduduk yang tidak menentu, rendahnya tingkat pendidikan, kemiskinan, kekeringan, kelaparan, dan busung lapar pada anak-anak telah menjadi hal yang biasa di NTT (Nusa Tenggara Timur) karena tidak adanya perbaikan selama bertahun tahun. Dengan ini kami mengetuk hati Anda untuk menjadi donatur reguler bagi perbaikan gizi dan pendidikan anak-anak di Maumere, NTT.

Apa yang kami lakukan?
Bersama dengan tenaga sukarelawan dari penduduk setempat, kami mengkoordinasikan penyediaan susu, obat-obatan, buku dan alat tulis untuk sebuah sekolah di desa Wairklau, di Maumere yang memberikan pendidikan cuma-cuma untuk anak-anak berusia 4-7 tahun dari keluarga yang tidak mampu.

Sekolah ini bernama PAUD (Pendidikan untuk anak-anak Usia Dini) Maria Gunung Karmel, didirikan di bawah naungan biara Karmel Wariklau pada bulan Juli 2006. Dengan memakai fasilitas seadanya dari biara, jumlah murid sudah mencapai 40 anak dengan 2 orang pengajar sukarela. Karena kemauan mereka untuk berjuang inilah, maka kami ikut merasa terbeban untuk memberi dukungan moral dan material.

Foto2 gambaran kondisi kehidupan penduduk setempat dapat dilihat di http://www.flickr.com/photos/48405206@N00/

Info Mengenai Biara Karmel
Untuk informasi Ordo Karmel secara international, bisa liat di website Ordo KArmel: http://www.ocarm.org
Utk article ttg Carmelites di Indonesia, see: http://www.ocarm.org/eng/ord1/1ind-eng.htm

Short profile Biara Karmel yg di Flores , yg ditulis oleh Rm. Paskal bisa didownload di link berikut:
part 1
part 2

Program-program kami adalah sebagai berikut:
I. Mulai April 2007 :
* pembagian susu di sekolah, 1 gelas per hari sekolah
* penyediaan buku bacaan, buku mewarnai, serta alat tulis per bulan.
Untuk saat ini, pengiriman dilakukan dari Jakarta 3 bulan sekali (April, Juli, Oktober).

II. Mulai Juni 2007 :
* Pemeriksaan kesehatan dan gigi 1 bulan sekali.

Bagaimana Anda dapat membantu?
Kami membutuhkan kesediaan Anda untuk menjadi donatur reguler
demi kelangsungan program-program yang sudah kami sebutkan di atas. Komitmen kami adalah memberikan progress update dan financial report setiap bulan.

Tanpa maksud membatasi jumlah donasi per bulan yang Anda berikan, Anda dapat membiayai kebutuhan 1anak selama 1 bulan berdasarkan perhitungan berikut:
A $7 / bln (Rp 50.000,- / bln)
Mencukupi kebutuhan susu (1 gls/hari selama 1 bln)

B $10 / bln (Rp 70.000,- / bln)
Mencukupi kebutuhan susu, buku dan alat tulis

C $15 / bln (Rp 100.000,- / bln)
Mencukupi kebutuhan susu, buku, dan alat tulis serta pemeriksaan kesehatan dan gigi
(Mulai Juni 2007)
*$ = Australian dollar

Bagi Anda yang tergerak untuk membantu, kami mohon agar mengisi formulir yang tersedia ( bisa didownload di sini) dan mengembalikannya ke elsa_loe@yahoo.com

Bila Anda ingin mengetahui informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi salah satu dari kami :
Melbourne:
Elsa Loekito - elsa_loe@yahoo.com ,
Aureine Wibrata - aureinew@yahoo.com.au ,
Sintia Hermawan - duck_96th@hotmail.com ,

Jakarta:
Benny Chandra - scalarae@gmail.com
0 Responses